Câmpia Turzii

Kastil Paget di Câmpia Turzii
Lambang kota

Câmpia Turzii (juga dieja Cîmpia Turzii, Jerman: Jerischmarktcode: de is deprecated , bahasa Hongaria: Aranyosgyéres) ialah sebuah kota di Provinsi Cluj, Rumania, yang dibentuk pada tahun 1925 oleh penggabungan 2 desa: "Ghiriş" (bahasa Hungaria: Aranyosgyéres) dan "Sâncrai" (bahasa Hungaria: Szentkirály).

Desa Sâncrai disebutkan dalam dokumen tahun 1219 sebagai "villa Sancti Regis" ("desa Raja Suci")1, sementara Ghiriş disebutkan pertama kali pada tahun 1292 sebagai "Terra Gerusteleke" ("Gerusteleke", berarti "rencana Gerus" dalam bahasa Hungaria).

Mihai sang Pemberani dibunuh oleh agen Giorgio Basta di daerah ini pada tanggal 9 Agustus 1601.

Penduduk

Sekarang, susunan etnis kota ini adalah sebagai berikut:

  • bangsa Rumania: 87,14% (49% pada tahun 1850)
  • bangsa Hungaria: 7,97% (40% pada tahun 1850)
  • orang Rom: 4,57% (10% pada tahun 1850)
  • Lainnya: 0,32%

Evolusi ratusan tahun terakhir adalah sebagai berikut:

  • 1784: Ghiriş: 565; Sâncrai: 472
  • 1850: Ghiriş: 1.168; Sâncrai: 487
  • 1910: Ghiriş: 1.815; Sâncrai: 704
  • 1930: 4.124
  • 1948: 6.310
  • 1956: 11.518
  • 1977: 22.418
  • 2000: 29.852

Catatan

Wikimedia Commons memiliki media mengenai Câmpia Turzii.
  • Catatan 1: Terdapat 2 raja Hungaria yang disantokan pada masa ini, István I dan László I. Secara pribadi, Laszlo I terlibar dalam beberapa pertempuran melawan bangsa Kuman di kawasan ini.


  • l
  • b
  • s