Berkik ekor-lidi

Berkik ekor-lidi
Status konservasi

Risiko Rendah  (IUCN 3.1)[1]
Klasifikasi ilmiah
Kerajaan:
Animalia
Filum:
Chordata
Kelas:
Aves
Ordo:
Charadriiformes
Famili:
Scolopacidae
Genus:
Gallinago
Spesies:
G. stenura
Nama binomial
Gallinago stenura
(Bonaparte, 1831)
Sinonim

Scolopax stenura Bonaparte, 1831

Berkik ekor-lidi (Gallinago stenura) adalah spesies burung pantai dalam famili Scolopacidae. Burung ini berbiak di Asia Tenggara, Siberia. Pada musim dingin, berkik ekor-lidi bermigrasi ke Indonesia dan Filipina. Burung ini umum dijumpai di Jawa, Bali, Sumatra, Kalimantan Barat dan dataran tinggi Kelabit, sedangkan di tempat lain di Kalimantan tidak umum dijumpai.

Morfologi

Gallinago stenura berukuran sekitar 25-27 cm. Berkik ekor-lidi dewasa memiliki paruh lebih pendek dari pada umumnya. Terdapat supercilium yang lebih lebar daripada garis mata di pangkal paru. Warna skapula coklat pucat atau keputihan. Bagian ekor tanpa corak putih di ujungnya dan hanya menonjol sedikit di luar ujung sayap. Kaki berwarna keabu-abuan atau hijau kecokelatan. Saat terbang, ekor terlihat lebih pendek dengan sebagian besar jari kaki melampaui ekor. Pada penutup bagian bawah sayap terdapat corak batang tebal [2].

Berkik ekor lidi remaja ditandai dengan tepi keputihan lebih sempit dengan mantel/skapulir, sayap terselubung lebih sempit dengan pinggiran yang lebih keputihan [2]

Habitat

Berkik ekor lidi dapat ditemukan di daerah terbuka, daerah rawa, sawah, hingga 2.135 m [2].

Galeri

Referensi

  1. ^ BirdLife International (2012). "Gallinago stenura". IUCN Red List of Threatened Species. Version 2013.2. International Union for Conservation of Nature. Diakses tanggal 26 November 2013. Pemeliharaan CS1: Menggunakan parameter penulis (link)
  2. ^ a b c Robson, Craig (2007). NEW HOLLAND FIELD GUIDE TO THE BIRDS OF SOUTH-EAST ASIA : THAILAND, PENINSULAR MALAYSIA, SINGAPORE, VIETNAM, CAMBODIA, LAOS, MYANMAR. London: New Holland. hlm. 90.  Parameter |url-status= yang tidak diketahui akan diabaikan (bantuan)
Pengidentifikasi takson
Gallinago stenura
Scolopax stenura